Syakirawisata.com, Tempat Wisata di Klaten — Ketika kamu sedang berlibur ke kota Klaten, tentu kamu akan membutuhkan informasi tentang rekomendasi tempat wisata yang ada di kota ini.
Maka dari itu, disini admin akan membagikan informasi tentang 10 tempat wisata di Klaten yang sangat patut untuk kamu kunjungi.
Kabupaten Klaten merupakan salah satu Kab. di Jawa Tengah yang memiliki banyak destinasi wisata, terutama wisata air dan wisata sejarah.
Di Klaten ada banyak sekali obyek wisata berupa candi peninggalan zaman dahulu. Salah satunya adalah candi Prambanan.
Klaten memiliki sejarah panjang kerajaan-kerajaan yang ada di Indonesia, perkembangan agama Hindu dan Buddha sangat mempengaruhi corak dan peninggalan sejarah Kota ini.
Kamu bisa melihat dari arsitektur candi yang ada di sini.
Nah, untuk kamu yang penasaran dengan tempat wisata Klaten? Yuk, simak terus artikel kali ini hingga selesai ya, untuk informasi lebih lengkapnya berikut ini.
Daftar Tempat Wisata di Klaten
Setidaknya ada 10 Tempat Wisata di Klaten yang Wajib Dikunjungi, sebenarnya masih ada lagi. Admin juga mau mendengarkan cerita kamu yang sudah pernah atau akan berwisata ke Klaten.
Berikut ini tempat wisata di Klaten yang sudah admin rangkum untuk kamu:
Lepen Kencono
Nah, untuk tempat wisata Klaten yang pertama admin rekomendasikan adalah Lepen Kencono salah satu sumber mata air alami yang jernih, membentuk kolam renang alami dengan air yang sangat bersih.
Tempat ini cocok untuk berenang, berendam, atau sekadar menikmati suasana alam, Lepen Kencono juga memiliki area piknik dan fasilitas pendukung lainnya.
Selain itu, harga tiket masuk ke Lepen Kencono sekitar Rp 10.000 hingga Rp 15.000 per orang, dengan harga segitu tidak sampai membuat kantong kamu bolong kok.
Jadi, jika kamu sedang membuthkan referensi tempat wisata Klaten? Lepen Kencono ini bisa menjadi tujuan kamu untuk dikunjungi.
Candi Prambanan
Siapa yang tidak kenal dengan candi Prambanan? Candi prambanan memiliki arsitektur tingkat tinggi, yang hingga kini tidak diketahui secara pasti teknik pembangunannya.
Candi ini sudah terkenal di seluruh dunia, wisatawan dari berbagai daerah dan negara datang kesini.
Selain itu, Kompleks candi ini terletak di kecamatan Prambanan, Sleman dan kecamatan Prambanan, Klaten, kurang lebih 17 kilometer timur laut Yogyakarta, 50 kilometer barat daya Surakarta dan 120 kilometer selatan Semarang, persis di perbatasan antara provinsi Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta.
Lokasi wilayah komplek candi ini sangat unik karena Candi Prambanan terletak di wilayah administrasi desa Bokoharjo, Prambanan, Sleman, sedangkan pintu masuk kompleks Candi Prambanan terletak di wilayah administrasi desa Tlogo, Prambanan, Klaten.
So, untuk kamu yang ingin berlibur ke tempat sejarah Klaten, Candi Prambanan ini bisa menjadi tujuan kamu untuk dikunjungi baik itu bareng keluarga ataupun pasangan.
Candi Bubrah
Selanjutnya, Candi Bubrah memiliki beberapa keunikan yang membuatnya berbeda dari candi Budha lainnya.
Pertama, diyakini bahwa candi ini memiliki masa pendirian yang sama dengan Candi Sewu dan Candi Lumbung. Ketiga candi ini memiliki kesatuan mandala bercorak Budha.
Candi Bubrah memiliki keunikan simbolik yang tidak dimiliki oleh candi Budha lainnya. Keunikan ini terlihat dalam konsep mandala yang terdapat dalam candi.
Selain itu, Keindahan pemandangan di sekitar candi akan menjadi latar yang sempurna untuk menghasilkan foto-foto yang memukau.
Maka dari itu, Mengunjungi Candi Bubrah merupakan cara yang tepat untuk menghabiskan liburan sambil mendapatkan pengalaman dan pengetahuan mengenai kehidupan zaman dulu.
Puncak Clongop
Mungkin saat ini kamu masih bingung untuk mencari tempat wisata Klaten? Jika iya, Puncak Clongop ini bisa lho menjadi tujuan untuk kamu kunjungi.
Puncak Clongop merupakan salah satu wisata alam di Klaten yang cocok bagi mereka yang ingin menyaksikan pemandangan alam nan indah.
Meski Klaten bukan daerah dataran tinggi, Puncak Clongop menghadirkan wisata di tengah bukit.
Selain itu, Tempat wisata ini membuat wisatawan yang bisa naik ke puncak akan disuguhi dengan pemandangan hamparan pepohonan hijau.
Tempat wisata yang terletak di Watugajah, Gedangsari ini medannya cukup curam sehingga ada baiknya disiapkan fisik yang prima sebelum mencoba mendaki ke Puncak Clongop.
Yuk, atur jadwal liburan kamu dan kunjungi Puncak Clongop akan menjadi liburan kamu yang berkesan.
Deles Indah
Selanjutnya tempat wisata Klaten yang admin rekomendasikan adalah Deles Indah yang memiliki daya tarik tersendiri, yaitu menyuguhkan pesona pemandangan alam dari ketinggian.
Deles Indah ini menggabungkan pesona alam yang begitu indah dengan warisan budaya yang begitu kaya, sehingga menjadi favorit bagi wisatawan yang ingin menepi dari kota.
Selain itu, untuk harga tiket masunya juga sangat terjangkau kok, tidak sampai membuat kantong kamu bolong, hanya Rp8.000 per orang. Sedangkan parkir mulai dari Rp3.000-Rp5.000.
Jadi, kamu tidak perlu bingung jika mau liburan karena tempat wisata Klaten yaitu, Deles Indah menjadi destinasi yang patut untuk kamu kunjungi.
Jangan sampai kelewatan ya!!
Taman Lampion Klaten
Jika Kamu sedang mencari wisata Klaten murah, ngehits dan Instagramable, maka Taman Lampion Klaten menjadi pilihan yang tepat untuk kamu kunjungi.
Taman Lampion merupakan salah satu wisata di Klaten yang cukup menarik untuk dikunjungi. Wisata ini berlokasi di gang Tidar, Barenglor, Kecamatan Klaten Utara, Kabupaten Klaten.
Selain itu, Ketika berwisata, biaya merupakan hal utama yang menjadi pertimbangan.
Maka, cocok sekali untu Kamu yang hanya ingin mencari spot-spot foto kekinian namun murah meriah. Di Taman Lampion ini, tidak ada biaya tiket masuk alias gratis untuk siapa saja.
Kebun Rambutan Desa Tulung
Klaten, sebuah kota yang kaya akan keindahan alam dan destinasi wisata menarik di Jawa Tengah, menawarkan beragam pengalaman bagi para pelancong.
Dari perbukitan hingga air terjun, Klaten memiliki pesona alam yang memukau. Setiap lokasi memiliki daya tarik uniknya sendiri, mulai dari kebun bunga yang cantik hingga petualangan melintasi sungai.
Nah, salah satu tempat wisata Klaten yang bisa kamu kunjungi adalah Kebun Rambutan Desa Tulung.
Kebun Rambutan Desa Tulung merupakan destinasi agrowisata yang menawarkan pengalaman petik rambutan langsung dari pohonnya.
Terletak di Kecamatan Tulung, tempat ini memberi kesempatan kepada pengunjung untuk menikmati kegiatan pertanian dan merasakan sensasi petik buah segar.
Selain itu, suasana pedesaan yang asri juga bisa dinikmati di sini.
Riverboarding Kali Pusur
Ingin coba aktivitas outdoor yang memacu adrenalin? Yuk, rasakan sensasi arung jeram menantang di Riverboarding Kali Pusur! Di sini, kamu akan menaiki papan dan terjun untuk menyusuri sungai beraliran deras.
Meski cukup menantang, spot ini terbilang aman, ditambah pengelola wahana yang sudah profesional. Kamu juga akan dibekali peralatan keamanan yang memadai, seperti pelampung dan helm.
Selain itu, Riverboarding Kali Pusur juga menawarkan berbagai spot foto yang menarik dan Instagramable, seperti gardu pandang, jembatan bambu, serta area perkemahan yang terletak di ketinggian 1.160 meter di atas permukaan laut.
Jadi, untuk kamu yang sedang membutuh referensi tempat wisata Klaten? Riverboarding Kali Pusur ini bisa menjadi pilihan untuk menjadi pilihan yang tepat.
Umbul Cokro Tulung
Tak lengkap rasanya, liburan ke Klaten tanpa menyambangi tempat wisata favorit satu ini. Berlokasi di Jurang Jero, Daleman, Kecamatan Tulung, Umbul Cokro akan memanjakan mata kamu dengan pesona alamnya.
Mata air yang jernih dan suasananya yang sejuk menjadi daya tarik utama yang banyak diincar pengunjung. Selain menikmati keindahan alam, tempat ini menawarkan berbagai aktivitas seru yang bisa dimainkan bersama.
Mulai dari menyusuri aliran sungai di kolam arus, bermain air di waterboom, hingga menaiki flying fox.
Setelah direvitalisasi, fasilitasnya jadi semakin lengkap. Mulai dari area parkir yang luas, area tempat makan, hingga kios suvenir.
Untuk tiket masuknya, setiap pengunjung yang datang akan dikenakan biaya sebesar Rp15.000. Pastikan kamu datang diantara jam 08.00-17.00 setiap harinya untuk bisa menghabiskan waktu yang menyenangkan di Umbul Cokro.
Umbul Jolotundo
Berbicara tentang wisata air, Klaten tidak bosan-bosannya menyajikan wisata umbul atau kolam renang. Umbul Jolotundo jadi salah satu dari sekian banyak umbul yang tersebar di Kota Klaten.
Tempat ini menyediakan tiga kolam dengan kedalaman yang bervariatif.
Karena berasal dari sumber mata air alami, kamu tak perlu khawatir mengenai kandungan kaporit yang biasanya ada di kolam renang.
Jangan sampai kelewatan ya!
Tempat Wisata Klaten Lainnya
Sampai disini saja pembahasan admin mengenai daftar rekomendasi 10 Tempat Wisata Klaten yang bisa kamu kunjungi untuk menikati liburan akhir pekan.
Jika salah satu di antaranya ada yang membuatmu tertarik untuk mengunjunginya, maka tak usah menunggu waktu lebih lama lagi, segera kunjungi tempat tersebut.
Berikut ini ada informasi tambahan mengenai tempat Wisata Klaten lainnya:
- Umbul Tirto Mulyani
- Desa Wisata Keprabon
- Candi Bubrah
- Candi Gana
- Warung Apung Rowo Jombor
- Taman Kamboja Klaten
- Embung Tirto Mulyo
Akhir Kata
Bagaimana? Apakah Kamu tertarik untuk mengunjungi 10 tempat wisata Klaten ini?
Wisata di dalam kota ternyata juga cukup mengasyikkan bukan? Selain berwisata Kamu juga bisa merasakan edukasi yang bermanfaat.
Demikianlah informasi yang bisa admin sampaikan, semoga bermanfaat dan bisa menjadi referensi untuk tempat liburanmu.
Selamat berlibur!