Syakirawisata.com, Tempat Wisata Keyong Utara — ayong Utara, mungkin sebuah nama yang asing di telinga kita. salah satu kabupaten yang bisa dibilang baru karena baru diresmikan pada 2 januari 2007 dan belum diketahui banyak orang.
Salah satu kabupaten yang berada di Provinsi Kalimantan Barat ini pernah mengadakan Sail Selat Karimata pada 15 oktober 2016, dari situlah Kayong Utara mulai dikenal banyak orang.
Namun mengunjungi Kayong Utara tidak akan membuat anda menyesal.
Karena ada sederet tempat wisata di Kayong Utara yang cukup populer. Keberadaannya cukup menyita perhatian para pecinta jalan – jalan.
Menariknya, ada banyak objek wisata yang tersembunyi yang wajib kamu kunjungi, karena kondisinya yang masih begitu alami, dengan suasana yang nyaman membuat siapa saja enggan beranjak pergi.
Nah, Jika kamu berkesempatan berkunjung ke Kayong Utara, sayang jika melewatkan beberapa tempat wisata yang ada disana.
Referensi Tempat Wisata Keyong Utara
Jika kamu kebetulan sedang berada di Kabupaten Kayong Utara atau memang sengaja datang berkunjung, sebaiknya mampir ke beberapa objek wisata menawan yang ada di tempat tersebut.
Penasaran dengan deretan tempat wisata di Kayong Utara yang menawan? berikut ulasannya:
Pantai Pasir Mayang
Seperti yang kita ketahui,
Pantai Pasir Mayang merupakan salah satu pantai pasir putih unik yang pantainya membentuk seperti huruf U, Berada di Kabupaten Kayong Utara, Kalimantan Barat.
Selain Wisata pantainya, Untuk menarik para wisatawan, pihak pengelola Pantai Pasir Mayang membangun beberapa wahana permainan salah satunya adalah kolam renang.
Nah, Pantai Pasir Mayang ini beralamatkan di Jl. Poros Sukadana – Ketapang, Desa Pampang Harapan, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Kayong Utara, Kalimantan Barat.
Menariknya, Sepanjang Pantai Pasir Mayang ditumbuhi pepohonan yang rindang, jadi panasnya pantai tidak akan terasa karena ditutupi rimbunnya pepohonan disekitar pinggir pantai.
Tempat ini keren abnget lho,
Bukit Begentar
Tempat wisata di Kayong Utara yang kedua adalah wisata Bukit Begentar. Objek wisata ini adalah salah satu wisata kekinian yang dimiliki kota ini.
Awalnya bukit ini belum setenar saat ini, setelah seorang pengunjung memposting foto dirinya tengah berada di puncak bukit Begetar dengan background birunya laut yang dihiasi pulau – pulau kecil serta ilalang nan hijau.
Setalah itu kondisi Bukit Begentar atau bukit Genta berubah drastic. Awalnya tempat ini sepi pengunjung namun kini ada banyak pengunjung yang datang untuk menikmati betapa indah pemandangan alam bukit Begentar.
Momen yang selalu ditunggu saat berada di bukit Begentar adalah romantisnya sunset dikala senja. Terlihat langit senja yang berubah warna menjadi jingga keemasan, dengan kawanan burung yang berterbangan di ujung langit mencari jalan pulang
Pulau Maya Karimata
Objek wisata selanjutnya yang tidak boleh anda lewatkan saat mengunjungi kawasan Kayong Utara adalah wisata Pulau Maya Karimata.
Objek wisata ini sangat menarik dikunjungi karena memiliki keunikan tersendiri dan termasuk gugusan kepulauan Karimata yang memiliki pesona pantai yang menawan.
Selain bermain di pinggir pantai serta melakukan olahraga snorkeling, ada banyak aktivitas lain yang tidak kalah seru seperti memancing di spot – spot yang tersedia.
Menikmati hari sambil menyewa perahu untuk berkeliling pantai juga bisa kita lakukan.
Pulau Kepayang
Nah, Pulau Kepayang menjadi salah satu Tempat Wisata Keyong Utara yang tidak boleh dilewatkan. Pulau ini memiliki keindahan yang tidak kalah dari pulau lainnya.
Pulau ini memiliki kelebihan yang tidak dimiliki pulau lainnya yakni memiliki suasana romantis yang cocok dijadikan tempat berbulan madu.
Selain itu, Hamparan pasir putih di sepanjang pantai dengan laut lepas yang indah cocok sekali dijadikan tempat menghabiskan waktu libur bersama pasangan.
Pemandangan indah bawah lautnya juga tidak kalah menarik dan menjadi salah satu daya tarik pulau ini. ada banyak sekali ikan hias yang berenang kesana kemari serta dengan biota lautnya yang beragam menambah keindahan bawah lautnya.
Pantai Tambak Rawang
Saat anda kamu kota Kayong Utara jangan sampai lupa mengunjungi salah satu objek wisata yang cukup populer yakni, wisata Pantai Tambah Rawang yang letak tepatnya berada di Desa Gunung Sembilan, Kecamatan Sukadamai, Kabupaten Kayong Utara, Kalbar.
Pantai ini memiliki pemandangan yang menawan, namun sayangnya pantai ini masih tergolong sepi karena kurangnya promosi atau pengenalan pantai.
Uniknya, pantai ini memiliki pasir berwarna kekuningan dan jika tertimpa sunset di kala senja warna semakin berkilau sangat menawan.
Mengunjungi pantai Tambah Rawang juga bisa menjadi alternative jika ingin membeli hasil laut langsung dari nelayang dengan harga yang lebih terjangkau.
Pulau Pelapis
Nah, Pulau Pelapis merupakan salah satu pulau yang dihuni oleh tiga Desa yang membutuhkan waktu sekitar1 jam dari pulau Karimata yang bisa ditempuh menggunakan perahu motor.
Pulau ini pemandangan alamnya masih sangat alami dan tersimpan rapi. kealamiannya memang masih begitu terjaga mulai dari perbukitan hijau yang menyejukkan mata, pantainya yang berpasir putih dengan laut biru yang menawan membuat siapa yang datang betah berlama – lama.
Satu hal yang perlu kamu perhatikan bahwa, di tempat ini bukan hanya pemandangan alamnya saja yang menawan, namun berbaur dengan penduduk menjadi aktivitas yang perlu dilakukan karena terdapat banyak adat istiadat dan tradisi unik yang bisa kita nikmati.
Temapat ini keren banget lho,
Kepulauan Karimata
Kini kita akan menuju ke objek wisata paling terkenal di Kalbar yakni kepulauan karimata.
Hampir seluruh orang mengenal kawasan ini, meski belum semua orang mengunjunginya, maka kamu juga harus memastikan bahwa kamu menjadi pengunjung kepulauan ini selanjutnya.
Untuk mencapai pulau yang satu ini dibutuhkan perjalanan selama 8 jam menggunakan perahu motor dari Pontianak atau Ketapang serta dari Kayong Utara.
Meski perjalanan jauh yang akan anda tempuh dengan biaya yang tidak murah pula, namun kepuasan liburan di “Mutiara Khatulistiwa” ini tidak akan mengecewakan.
Tidak heran jika objek wisata kepulauan Karimata selalu diunggulkan dan gencar di promosikan.
Batu Cap
Tempat wisata di Kayong Utara selanjutnya adalah wisata Batu Cap yang merupakan salah satu bukti adannya peradaban kuno di Kayong Utara, pasalnya batu ini bukan batu sembarangan, namun sudah ditemukan pada tahun 1874 dan kini sudah ditetapkan sebagai situs Purbakala.
Bau cap atau biasa disebut sebagai batu bergambar ini memang di permukaan batunya terdapat banyak coretan – coretan yang kurang jelas dan masih tetap menjadi misteri hingga terus dilakukan penelitian oleh tim ahli.
Objek wisata Batu Cap berada di kawasan Desa Sudahan Jaya, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Kayong Utara, Kalbar.
Makam Raja Tengku Akil
Nah, Makan Raja Tengku Akil bukan sekedar makam biasa, namun sudah dijadikan wisata ziarah oleh banyak orang. Selain berziarah ke makam sang Raja kita juga akan mendapatkan banyak pelajaran sejarah dari tempat ini.
Di dalam makam terkubur jasad seorang Raja bernama Tengku Akil yang merupakan keturunan dari raja Siak. Tugasnya adalah memimpin Sukadana, namun sayangnya beliau gagal memimpin Sukadana membuat kawasan ini mengalami keterpurukan perekonomian.
Sang raja memiliki sebuah peninggalan yakni sebuah kitab sejarah Melayu atau lebih dikenal sebagai Hikayat Melayu.
Sungai Betok
Tempat wisata terakhir yang bisa kamu kunjungi adalah wisata Sungai Betok yang berlokasi di lereng gunung Cabang.
Sungai ini sangat cantik, dengan mata air alami yang berasal dari pegunungan membuat airnya sedingin es.
Selain itu, Aliran air yang sangat jernih ini terlihat semakin indah tatkala mengalir diantara bebauan berukuran besar. Pepohonan dan semak belukar hidup degan subur di sekeliling sungai.
Menikmati suasana damai di pinggir sungai Betok yang mengair diantara rimbunnya pepohonan dan menikmati gagahnya gunung Cabang merupakan pemandangan alam yang sempurna menjadikan momen liburan semakin seru dan menyenangkan.
Tempat Wisata Keyong Utara Lainnya
Itu tadi sederet tempat wisata di Kayong Utara yang wajib dikunjungi saat berlibur bersama keluarga. Meski kawasan Kayong Utara termasuk masih baru, namun ada banyak objek wisata alam yang menarik untuk dikunjungi.
Oh iya,
Berikut ini admin punya informasi lainnya mengenai Tempat Wisata Keyong Utara.
- Air Terjun Batu Pahat
- Air Terjun Lubuk Baji
- Pantai Tanjuru
- Gunung Cabang
- Air Terjun Bidadari
Akhir Kata
Pilih salah satu dari 10 tempat wisata Kayong Utara tersebut, dan rencanakan aktivitas liburanmu dengan semenarik mungkin.
Demikianlah informasi yang bisa kami sampaikan, semoga bermanfaat dan bisa menjadi referensi untuk tujuan wisata kamu ya!
Selamat Berlibur!